oleh Alberta Novita
Taksi online merupakan contoh pengaplikasian metode Just In Time dalam
perusahaan jasa. dalam hal ini menggunakan teknologi informasi sehingga
dapat membuat penjadwalan yang tepat, dan kecepatan respon terhadap
kebutuhan layanan yang dibutuhkan konsumen juga meningkat.....
.
kita tahu bahwa perkembangan teknologi akan selalu berpengaruh terhadap
perkembangan bisnis.... teknologi membuat bisnis semakin mudah dengan
biaya yang minimal, kecepatan produksi/distribusi sehingga perusahaan
bisa mencapai titik optimasi dan satu hal yg perlu diingat bahwa
kecepatan, kemudahan, harga merupakan beberapa dari sekian tuntutan
konsumen
.
Tidak ada yang salah dari memanfaatkan teknologi
dalam persaingan bisnis. Dulu jaman ketika kita harus pergi ke toko
terdekat tentunya pilihan tak banyak,, sekarang kita hanya butuh
jaringan internet untuk membeli produk dengan beranekaragam pilihan.
Perkembangan teknologi adalah sesuatu yang pasti tidak dapat kita
hindari. Perusahaan semestinya bisa fleksibel dalam hal ini sigap dalam
menjawab tantangan jaman.Pemanfaatan teknologi yang terus berkembang bukanlah sesuatu yang curang selama tidak ada monopoli (di Indonesia), artinya perusahaan lain diperbolehkan pula memanfaatkan teknologi tersebut. Pertanyaannya tinggal MAU atau TIDAK untuk melakukan pengembangan, tidak stagnan.
Cerita tentang demo para supir taksi Bl**bird pagi tadi memang sangat disayangkan. Alih alih introspeksi dan mengevaluasi kekurangan, malah anarki semakin memperburuk keadaan perusahaan. Sehingga sahamnya pun ikut jatuh.Banyak pelanggan yang kecewa, serta mencemarkan brand image yang bertahun tahun sudah dibangun
Tidak ada komentar:
Posting Komentar